Wednesday 2 October 2013

PENGUSAHA VENEZUELA MENOLAK TUDUHAN "AKSI MOGOK DIAM" PRESIDEN MADURO

Hari Selasa, tanggal 1 Oktober 2013 kemarin, Presiden Venezuela Nicolas Maduro menuduh para pengusaha Venezuela melakukan “aksi mogok diam” yang menyebabkan perekonomian Venezuela terombang-ambing  beberapa bulang belakangan ini. Dia menuduh FEDECAMARA dan CONSECOMERCIO sebagai dalang aksi mogok diam tersebut.


Jorge Roig dari FEDECAMARA menyatakan bahwa kegiatan-kegiatan yang mereka lakukan selama ini tidak menunjukkan bahwa mereka sedang melakukan sabotase ekonomi. Bahkan FEDECAMARA berusaha untuk mendukung pemerintahan Nicolas Maduro. “Soal perang kami tidak tahu sama sekali. FEDECAMARA tidak kenal kata perang. Yang kami kenal hanya bagaimana berproduksi dan menghasilkan lapangan kerja baru”, kata Roig ke Globovision.


Untuk mengatasi masalah tersebut, pemerintah melalui Mendagri mengundang FEDECAMARA dan para pengusaha Venezuela untuk membicarakan masalah ekonomi Venezuela bersama para pengusaha. Pertemuan yang menurut Jorge Roig sudah lama mereka nantikan. Dalam pertemuan yang berlangsung selama satu jam tersebut, para pengusaha Venezuela menjelaskan kesulitan yang dihadapi oleh para pengusaha Venezuela kepada pemerintah. Para pengusaha mengharapkan agar pemerintah mendengar suara mereka dan membantu para pengusaha juga.

Lima, 2 Oktober 2013

0 comments:

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Sweet Tomatoes Printable Coupons