Thursday 1 December 2011

SUKU MAYA (7): SITUS-SITUS MAYA KUNO YANG PATUT DIKUNJUNGI

Untuk memahami sedikit lebih baik dunia Maya Kuno dan peradabannya sebaiknya mengunjungi beberapa tempat arkeologi yang menunjukkan kejayaan dunia Maya. Misalnya, di Semenanjung Yucatan, wisatawan dapat mengunjungi Chichen Itza


, di mana piramida Kukulcan

dan Sumur Suci misterius (Cenote), atau Uxmal

, yang terkenal dengan ukiran yang tiada bandingnya menghiasi kuil dan istana mereka. Di Chiapas terdapat kota kuno Palenque

yang menurut pendapat banyak ahli adalah tempat pemakaman para penguasa Maya; Bonampak

yang terkenal karena mural yang menggambarkan peristiwa pengadilan, pertempuran dan perayaan keagamaan dua ribu tahun lalu; Yaxchilan

, sebuah kota yang indah di mana terdapat menara Usumacinta jauh di tengah hutan belantara Lacandon. Di Quintana Roo terdapat benteng Tulum

yang berdiri tegak di atas tebing, sebuah tempat pertukaran perdagangan; sementara Coba

adalah sebuah pusat jaringan jalan raya kuno yang mereka sebut sacbes.

Taman arkeologi La Venta di Villahermosa

, ibukota negara bagian Tabasco menunjukkan beberapa kepala colozales terbuat dari batu milik peradaban Olmec, sebuah kebudayaan awal yang kemudian mempengaruhi kebudayaan-kebudayaan lainnya, termasuk kebudayaan maya. Daya tarik lain adalah situs arkeologi Maya Comalco

, satu-satunya kota kuno di wilayah tersebut yang dibangun dengan batu bata yang dibakar. Sementara itu Campeche memiliki beberapa situs yang menarik antara lain: Edzná

, yang terletak dekat kota Campeche, Calakmul

, mungkin pusat kebudayan yang terluas dari dunia Maya yang ditemukan sampai sekarang ini, Becan, dan Xpuhil Chichanná.

Situs yang paling penting di Guatemala adalah Tikal

, yang terletak jauh di dalam hutan El Peten. Kota ini, terkenal dengan piramida yang menjulang tinggi, yang mendominasi kerajaan bisnis besar saat itu. Situs lain yang lebih kecil adalah Ceibal Uaxactén

dan Dos Pilas. Walaupun agak terisolasi dan lebih kecil tetapi tetap menarik.

Dekat perbatasan dengan Honduras terdapat kota kuno Quirigua

, yang terkenal karena prasastinya. Situs arkeologi terbanyak berada di negara kecil Belice. Dua situs yang paling terkenal yakni Lamanai

, sebuah situs yang dihuni sampai abad kesembilan belas , dan Caracol

, sebuah kota terpencil yang pernah memiliki kekuasaan atas kota-kota kuno lainnya, termasuk Tikal.

Copan

adalah situs arkeologi yang paling terkenal di Honduras. Hal yang paling menarik dari tempat ini adalah ditemukannya jejak yang diyakini milik raja-raja kuno dan tangga-tangga hieroglif berisi sejarah dinasti yang terukir dalam batu. Di Joya de Ceren

, El Salvador, penggalian masih dilakukan sampai sekarang. Dan nampaknya dari data-data yang ditemukan tempat ini adalah desa pertanian yang terkubur di bawah lava vulkanik lebih dari seribu tahun. Untuk pertama kalinya di tempat ini telah ditemukan unsur-unsur kehidupan petani dan kebiasaan Maya.

0 comments:

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Sweet Tomatoes Printable Coupons